-->

KEUNTUNGAN PENGGUNA ATM HIMBARA (BRI, BNI, BTN, Bank Mandiri)

ATM - Keuntungan Menabung Bank BRI, BNI, BTN, Bank Mandiri Jika Menggunakan ATM HIMBARA - Mungkin anda baru mendengar dengan istilah ATM HIMBARA ini, ya memang ini adalah ATM jenis baru yang digagas olah ke-4 bank-bank BUMN yang tergabung dalam Himpunan Bank Milik Negara (HIMBARA) yang terdiri dari Bank BRI, BNI, BTN dan Bank Mandiri yang secara resmi melakukan launching Automatic Teller Machine (ATM) HIMBARA pada 21desember 2015 kemarin.

Untuk sementara ATM HIMBARA ini masih tahap pengenbangan sebanyak 50 jaringan mesin ATM milik 4 (empat) bank BUMN dikonsolidasikan dengan lokasi awal tersebar di seluruh wilayah Jakarta dan sekitarnya. Selanjutnya, ditargetkan sebanyak 800 jaringan mesin ATM akan terkonsolidasi di tahun 2016 ini. “Adapun brand name yang kami berikan adalah ‘Link ATM HIMBARA’,” ujar Asmawi Syam, Ketua Umum HIMBARA yang juga Direktur Utama Bank BRI.

ATM HIMBARA

Keuntungan Pengguna ATM HIMBARA

Pengelolaan ATM secara bersama pada satu perusahaan switching oleh BUMN perbankan ini memang memberikan banyak manfaat. “Antara lain penghematan biaya operasional bagi pihak perbankan dan penghematan biaya transaksi bagi masyarakat pengguna ATM".

Konsolidasi ini akan menghemat biaya pengelolaan ATM hingga Rp 6,8 triliun per tahun. Sedangkan bagi masyarakat luas pengguna ATM, konsolidasi akan memangkas biaya transaksi ATM sekitar Rp 7,3 triliun per tahun. “Gambarannya, tarif transaksi transfer antar bank HIMBARA turun lebih dari 50 persen menjadi Rp 4.000,-. Sedangkan untuk tarif tarik tunai di bank lain sesama anggota HIMBARA turun lebih dari 90 persen menjadi hanya Rp 500,-,”

<< Baca juga: Keuntungan Tapera Dan Persyaratan Menjadi Peserta Tapera >>

Harapan Kami Realisasi konsolidasi jaringan mesin ATM HIMBARA ini bisa berjalan sesuai dengan rencana yang sudah ditetapkan, yang pada akhirnya dapat memberikan manfaat yang lebih baik bagi BUMN perbankan khususnya dan bagi masyarakat pada umumnya.
Advertisement
KEUNTUNGAN PENGGUNA ATM HIMBARA (BRI, BNI, BTN, Bank Mandiri)


Buka Komentar