FASILITAS TABUNGAN BRI SIMPEDES

Review Bank BRI - Apa saja Fasilitas Yang Diberikan Oleh Bank BRI kepada Nasabah Yang Memilih Jenis  "SIMPEDES" - Kelebihan dari BRI jenis Simpedes ini setoranya ringan yaitu hanya Rp100.000; saja hal ini berbeda jauh dengan jenis Britama yang harus setor awal Rp250.000; kemudian saldo minimal yang tertinggal hanya Rp50.000; jika anda hanya butuh menabung dan tarik tunai melalui ATM serta hanya memanfaatkan fasilitas transaksi jenis Simpedes adalah solusinya. Lalu apa sih Simpedes ini? dan apa keunggulanya? simak ulasanya di bawah ini...

Simpedes
Simpanan masyarakat dalam bentuk tabungan dengan mata uang rupiah, yang dapat dilayani di Kantor Cabang Khusus BRI / Kanca BRI / KCP BRI / BRI Unit / Teras BRI, yang jumlah penyetoran dan pengambilannya tidak diabatasi baik frekuensi maupun jumlahnya, sepanjang memenuhi ketentuan yang berlaku.



Keunggulan
  • Jaringan yang tersebar luas di seluruh Indonesia dan terhubung secara On Line
  • Peluang besar untuk memenangkan hadiah, total Milyaran Rupiah
  • Dilengkapi dengan BRI Card (Kartu BRI) yang berfungsi sebagai Kartu ATM dan Kartu Debit dengan fitur transaksi yang lengkap.
  • Pembukaan Rekening Tabungan Simpedes BRI yang mudah dan praktis, di seluruh unit kerja BRI.
  • Jumlah dan frekuensi setor dan ambil tidak dibatasi, sepanjang memenuhi ketentuan yang berlaku

Fasilitas

  • Transfer Otomatis Antar Rekening
    1. Automatic Fund Transfer (AFT)
      Fasilitas untuk mentransfer dana dari rekening Simpedes ke rekening simpanan di BRI, baik di Unit Kerja sendiri ataupun di Unit Kerja lain, setiap tanggal tertentu dengan nominal transfer tertentu yang bersifat tetap (secara rutin).
    2. Account Sweep
      Fasilitas untuk mentransfer dana dari satu rekening ke rekening lainnya di Unit Kerja sendiri ataupun di Unit Kerja lain secara otomatis yang sebelumnya di set up saldo minimal atau saldo maksimalnya. Transfer otomatis terjadi apabila batas saldo minimal atau maksimal tersebut terlampaui. Fasilitas ini dapat digunakan untuk keperluan Simpedes mem-back up giro secara otomatis.
    3. Automatic Grab Fund (AGF)
      Fasilitas transfer otomatis untuk menarik (mendebet) dana secara otomatis oleh satu rekening dari rekening lainnya, baik di Unit Kerja sendiri maupun Unit Kerja lain. Inisiatif pendebetan berasal dari rekening yang akan mendebet, dengan nominal transaksi yang bersifat tetap. Fasilitas ini dapat digunakan untuk pembayaran angsuran pinjaman secara otomatis, dimana rekening pinjaman akan secara otomatis mendebet rekening Simpedes untuk membayar angsurannya.
  • Aksesibilitas BRI Card
  • Jaringan BRI Card

Persyaratan

  • Mengisi formulir aplikasi pembukaan rekening
  • Setoran awal sebesar Rp 100.000,-
  • Perorangan
    1. Melengkapi identitas diri
    2. WNI : KTP / SIM / Paspor
    3. WNA : KITAS atau KITAP
  • Non Perorangan
    1. Melengkapi identitas perusahaan
    2. Anggaran Dasar
    3. SIUP, SITU, dsb
Baca juga:  FASILITAS DAN KEUNGGULAN MENABUNG DENGAN BRI BRITAMA
Ok sahabat semua, begitulah fasilitas dan keunggulan yag di berikan oleh BRI kepada nasabahnya yang memegang kartu jenis simpedes...

Sumber : http://www.bri.co.id/articles/18



Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di KEUNTUNGAN MENABUNG atau isikan email anda di sini:
Azarine Yusriyah

Just someone who proud to be called as Blogger , Likes to share what he knew. Silahkan Tinggalkan komentar anda untuk Artikel di Atas, No SARA, NO PROMOTION OF LOAN.

3 comments:

Mohammad Aminuddin said...

Min tanya dong, bener Kartu ATM BRI yg biru ataau kartu ATMnya tabungan bri simpedes bisa untuk bayar yg gesek itu?
Terima Kasih

SyaHier Khan said...

Min,,mau nnya dong apakah kartu BRI tabungan simpedes bisa untuk ATM BERRSAMA?

Azarine Yusriyah said...

@ Mohammad Aminuddin, maksudnya gesek itu mesin EDC ya, bisa mas yang penting ada logo BRI, kalau logoya VISA berarti hanya bisa yang tabungan Britama.

@ SyaHier Khan, bisa silahkan gunakan mas. kalau buat transfer atau menarik ada biaya adm 7500

Cari Artikel Sini

Blog Archive